Walan.id – Memasuki libur panjang sekolah,
Bagi Anda yang tengah merencanakan waktu berkualitas bersama keluarga, kawasan Anyer di Banten bisa menjadi pilihan yang tepat. Dikenal dengan keindahan pantainya, Anyer juga menyimpan ragam destinasi menarik lainnya, mulai dari wisata alam, sejarah, hingga petualangan laut.
Berikut delapan destinasi wisata seru di Anyer yang cocok untuk mengisi liburan sekolah bersama keluarga dan orang tercinta:
1. Pantai Sambolo
Pantai ini menjadi salah satu destinasi paling populer di Anyer. Terbagi menjadi dua zona, Sambolo 1 menawarkan suasana yang lebih tenang dan cocok untuk bersantai, sementara Sambolo 2 ramai dengan berbagai wahana permainan air seperti banana boat, jet ski, dan snorkeling. Fasilitasnya lengkap dan aksesnya mudah dari Gerbang Tol Cilegon Barat.Kursus online terbaik.
Baca juga:
Nikmati Keindahan Wisata Pantai Anyer, Berikut Lokasi dan Fasilitas serta Aktifitas Menyenangkan
2. Pantai Pasir Putih Florida
Daya tarik utama pantai ini adalah pemandangan matahari terbenam yang tampak tepat di tengah laut. Pasirnya putih bersih, lautnya tenang, dan cocok untuk wisata keluarga. Lokasinya dapat dijangkau dari Kota Serang dengan perjalanan sekitar 1,5 jam.
3. Pantai Anyer
Sebagai pusat keramaian wisata, Pantai Anyer menawarkan pasir putih tanpa batu karang, sangat aman untuk anak-anak. Di sini, pengunjung bisa menyewa sepeda, bermain voli pantai, hingga menjajal flying fox. Fasilitas umum lengkap dan akses jalan sudah memadai.
4. Pantai Karang Bolong
Pantai ini memiliki formasi batu karang berlubang raksasa yang menjadi ikonnya. Pengunjung bisa naik ke atas karang melalui tangga yang tersedia dan menikmati panorama laut dari ketinggian. Tersedia juga wahana air dan gardu pandang untuk berfoto.Paket liburan terbaik.
Baca juga:
Destinasi Wisata Binuang Waterpark Jadi Primadona Warga Lokal saat Berwisata
5. Pantai Cibereum
Pantai ini menawarkan suasana teduh berkat pepohonan kelapa yang tumbuh di sepanjang pantai. Fasilitas pondok santai dan wahana air tersedia. Suasananya lebih tenang, cocok bagi yang ingin bersantai jauh dari keramaian.
6. Pulau Sangiang
Untuk pengalaman yang lebih petualangan, Pulau Sangiang bisa menjadi pilihan. Pulau ini menawarkan trekking, snorkeling, gua kelelawar, hingga peninggalan bunker Jepang. Akses ke pulau ini melalui Pelabuhan Anyer dengan kapal kecil.
7. Tugu Nol Kilometer
Berlokasi di ujung Jalan Raya Pos Anyer–Panarukan, Tugu Nol Km menyimpan nilai sejarah penting. Di lokasi ini juga terdapat mercusuar tua yang bisa dinaiki untuk melihat pemandangan Anyer dari ketinggian 60 meter.
Baca juga:
Berikut Rekomendasi 5 Wisata Anyer Terbaru Mulai dari Pantai, Wahana Air hingga Perbukitan Asri
8. Puncak Sidapang
Jika Anda ingin menikmati udara pegunungan, Puncak Sidapang menawarkan panorama perbukitan hijau dan garis pantai yang bisa dilihat dari kejauhan. Cocok untuk berburu foto matahari terbenam dan menikmati suasana alam terbuka.
Itulah 8 tempat wisata di Anyer Kabupaten Serang! Segera rencanakan perjalanan Anda dan rasakan sendiri pesona wisata Anyer yang lengkap dan mengesankan.